Jumat, 04 Maret 2011

bioteknologi

  bioteknologi adalah pemanfaatan prinsip-prinsip ilmiah yang menggunakan makhluk hidup untuk menghasilkan produk dan jasa guna kepentingan manusia.
macam-macam bioteknologi
a.bioteknologi konvensional
bioteknologi konvensional merupakan bioteknologi yang memanfaatkan mikroorganisme untuk memproduksi alkohol,asam asetat,gula atau bahan makanan seperti tape,tempe,oncom,dan kecap.
b.bioteknologi modern
bioteknologi modern merupakan bioteknologi yang memanfaatkan organisme.

sistem koordinasi pada manusia

A.sistem saraf         
sistem saraf sangat berperan dalam iritabilitas tubuh,yang di maksud iritabilitas adalah kemampuan menanggapi rangsangan.
sistem saraf mempunyai tiga fungsi utama yaitu:menerima informasi dalam bentuk rangsangan(stimulus),memproses informasi yang diterima,serta memberi tanggapan(respon)terhadap rangsangan.
B.alat indra
manusia mempunyai lima indra yaitu:indra penglihat,pendengar,peraba,pencium,dan pengecap dengan memiliki indra     tersebut manusia mampu mengenal lingkungannya dan memberikan respons terhadap perubahan-perubahan yang terjadi.

organ reproduksi pada manusia

  reproduksi merupakan proses terbentuknya individu baru,reproduksi bertujuan untuk melestarikan spesies agar tidak punah.berdasarkan cara perkembangbiakannya manusia tergolong vivipar dengan fertilisasi internal.berdasarkan jenis kelaminnya manusia dibedakan menjadi dua yaitu:
1.organ reproduksi pria
   organ reproduksi pria mempunyai dua fungsi reproduksi,yaitu produksi sel kelamin dan pelepasan sel-sel ke saluran sel kelamin wanita yang terdiri dari testis,vas defferens,kantong sperma,dan penis.
2.organ reproduksi wanita
   organ reproduksi seorang wanita terdiri atas ovarium(indung telur),oviduk(tuba fallopi/saluran telur) dan vagina.

Rabu, 02 Maret 2011

sistem ekskresi pada manusia

  Ekskresi adalah proses pengeluaran sisa metabolisme yang sudah tidak berguna lagi bagi tubuh,sisa metabolisme yang dikeluarkan melalui ekskresi disebut ekskret.
A.)alat-alat ekskresi pada manusia
   pada sistem ekskresi pada manusia,sisa-sisa metabolisme diserap dari darah,kemudian diproses,dan akhirnya dikeluarkan melalui alat-alat ekskresi yang meliputi:
1.ginjal(ren)
2.kulit(integumen)

fotosintesis

fotosintesis adaalah peristiwa pembentukan makanan dengan bantuan sinar matahari ,proses ini memerlukan bahan makanan berupa air.karbon dioksida,oksigen,dan berbagai zat mineral,hasil dari fotosintesis akan diedarkan keseluruh bagian tumbuhan melalui pembuluh tapis.

seleksi alam

    Alam selalu mengalami perubahan yang disebabkan oleh bencana alam,keadaan suhu yang terlalu dingin atau panas,pergantian musim dsb.
selain di pengaruhi oleh perubahan alam,kehidupan makhluk hidup juga dipengaruhi oleh ketersediaan makanan,parasit,pemangsa,wabah penyakit dsb.
uraian diatas memberikan gambaran bahwa alam seolah-olah melakukan seleksi terhadap makhluk hidup yang ada didalamnya,jadi seleksi alam adalah  proses pemilihan atau penyeleksian yang dilakukan oleh alam terhadap makhluk hidup yang dapat beradaptasi   karena adanya perubahan-perubahan alam.
 seleksi alam juga terjadi pada setiap tahap kehidupan makhluk hidup ,yaitu pada saat makhluk hidup belum mencapai masa reproduksi (masih muda),pada saat masa reproduksi (dalam mencari pasangan),atau pada masa pembuahan dan masa embrio.

perkembangbiakan makhluk hidup


1.peranan perkembangbiakan
   peranan perkembangbiakan pada makhluk hidup adalah untuk menjaga kelestarian suatu jenis species agar tidak punah.
   faktor-faktor yang menyebabkan hewan dan tumbuhan mengalami kepunahan antara lain:
daya regenerasi yang rendah,terdesak oleh populasi lain(kalah bersaing)bencana alam dan ada juga karena gangguan manusia.
2.cara perkembangbiakan
   makhluk hidup berkembang biak dengan berbagai cara, perkembangbiakan makhluk hidup dapat dikelompokkan menjadi dua yaitu:
a.)perkembangbiakan vegetatif atau disebut perkembangbiakan secara tak kawin adalah perkembangbiakan yang tidak di awali adanya pertemuan antara sel kelamin jantan dan sel kelamin betina,contoh:tumbuhan kentang yang berkembang biak dengan umbinya.
b.)perkembangbiakan generatif atau disebut perkembangbiakan secara kawin adalah peristiwa terbentuknya individu baru yang didahului oleh pembuahan.

Selasa, 01 Maret 2011

kelangsungan hidup makhluk hidup

A.ADAPTASI MAKHLUK HIDUP
    setiap makhluk hidup mempunyai kemampuan untuk menyesuaikan diri dengan lingkungannya.
adaptasi adalah kemampuan makhluk untuk menyesuaikan diri dengan lingkungannya,kemampuan adaptasi sangat berkaitan dengan kelangsungan hidup,makin besar kemampuan beradaptasi,makin besar kemungkinan bertahan hidup.
secara garis besar adaptasi makhluk hidup dibedakan menjadi tiga yaitu:
adaptasi morfologi,adaptasi fisiologi,dan adaptasi perilaku.

ciri-ciri makhluk hidup

ciri-ciri makhluk hidup meliputi:
1.bergerak
2.bernafas
3.berkembang biak
4.tumbuh dan berkembang
5.peka terhadap rangsangan

pertumbuhan dan perkembangan makhluq hidup

pertumbuhan adalah proses meningkatnya ukuran,volume,serta bentuk pada makhluk hidup.
sedangkan perkembangan adalah proses pematangan alat atau organ reproduksi.